Berita Riau, Jakarta - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terpilih, Abraham Samad menepis sejumlah spekulasi yang muncul pasca-terpilihnya dia menjadi orang nomor satu di lembaga antikorupsi itu.
Abraham Samad menegaskan dirinya bukanlah boneka DPR yang bisa dikendalikan oleh lembaga perwakilan. Kendati dirinya mendapat dukungan penuh dari parlemen, namun Abraham memastikan tidak akan tersandera. "Saya bukan boneka, saya punya harga diri, integritas, dan keberanian," bantah Abraham usai sidang Paripurna DPR, Jakarta, Selasa (6/12/2011).
Apakah Anda siap periksa Wapres Boediono dalam kasus Century?
Sekali lagi saya sampaikan semua kasus-kasus yang memenuhi dua alat bukti cukup. Jadi hukum itu bukan soal berani atau tidak, tapi tergantung kepada alat bukti.
Jadi Anda akan siap panggil?
Harus ada aturan-aturan kalau sudah ada dua alat bukti cukup, kita selidik, jadi bukan berbasis pada orang. Tunggu setelah 19 Desember 2011 kalau sudah dilantik
Kabarnya Anda ada kesepakatan dengan enam fraski sebelum pelaksanaan voting di Komisi Hukum DPR?
Tidak ada, saya ini orang kampung, tidak punya relasi politik di Jakarta.
Figur Anda yang baru di pentas nasional menjadikan Anda sebagai boneka DPR?
Saya bukan boneka, saya punya harga diri, integritas dan keberanian.
Apakah Anda hobi olahraga golf?
Tidak. Hobi olahraga saya lari dan tinju. Makanya hidung saya bengkok. Dulu saat SMA sering tinju.
Sumber : inilah.com
Kunjungi Terus www.e-beritariau.tk
Sumber : inilah.com
Kunjungi Terus www.e-beritariau.tk